Senin, 07 Juni 2010

Visi, Misi dan Tujuan Universitas

Visi

Menjadikan UIN Syarif Hidayatullah Jakarta sebagai lembaga pendidikan tinggi terkemuka dalam mengintegrasikan aspek keilmuan, keislaman dan keindonesiaan.

Misi

  1. Menghasilkan sarjana yang memiliki keunggulan kompetitif dalam persaingan global;
  2. Melakukan reintegrasi epistimologi keilmuan;
  3. Memberikan landasan moral terhadap pengembangan iptek dan melakukan pencerahan dalam pembinaan imtaq;
  4. Mengembangkan keilmuan melalui kegiatan penelitian;
  5. Memberikan kontribusi terhadap peningkatan kualitas hidup masyarakat.

Tujuan

  1. Menyiapkan peserta didik menjadi anggota masyarakat yang memiliki kemampuan akademik dan/atau profesional yang dapat menerapkan, mengembangkan dan/atau menciptakan ilmu pengetahuan, bidang keagamaan, sosial maupun sains dan teknologi;
  2. Mengembangkan dan menyebarluaskan ilmu pengetahuan agama, sosial dan sains teknologi serta mengupayakan penggunaannya untuk meningkatkan taraf kehidupan masyarakat dan memperkaya kebudayaan nasional.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar